fbpx

Kuliah Gratis di Kampus Telkom Purwokerto Melalui Kompetisi Beasiswa

Kuliah gratis di Kampus Telkom Purwokerto bisa menjadi salah satu jalan untuk merintis masa depan yang lebih cerah. Dengan berkuliah, kita bisa memahami dan mendalami aspek ilmu pengetahuan dan teknologi dalam cakupan yang lebih luas. Di samping itu, aspek kemandirian dan pematangan diri juga akan terasah seiring proses yang berjalan selama perkuliahan.

Menurut data dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, ada sekitar 2-3 juta lulusan SMA dan SMK setiap tahun, namun yang diserap oleh perguruan tinggi baru sekitar 38 persen.

Data ini memperlihatkan kalau hingga saat ini masih banyak lulusan SMA sederajat yang tidak melanjutkan ke jenjang pendidikan lebih tinggi, dikarenakan berbagai faktor yang menyertai: faktor ekonomi, faktor lokasi dan jarak, faktor minat, faktor dukungan orangtua, dan lain-lain. Dan faktor terbesar dikarenakan masalah ekonomi.

Kompetisi Beasiswa IT Telkom Purwokerto 2021

Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP), sebagai salah satu Kampus Telkom yang ada di Indonesia, memberikan peluang pada generasi muda Indonesia untuk maju dan berkembang meningkatkan potensi dirinya melalui program Kompetisi Beasiswa 2021 kolaborasi dengan Pahamify.

Kompetisi beasiswa ini merupakan sebuah ajang untuk memperebutkan beasiswa full (kuliah gratis) dan terbuka bagi semua siswa SMA/MA/SMK lulusan tahun 2021, 2020, 2019, dan 2018.

Program ini dibuka 30 April sampai 19 Juni 2021. Seleksi melalui ujian online akan dilakukan secara serentak pada 23 Juni 2021 melalui website atau aplikasi Pahamify dan pengumuman hasilnya dapat dilihat pada 30 Juni 2021 melalui website pendaftaran.

Tak hanya beasiswa full yang diberikan, bagi mereka yang belum berhasil memenuhi nilai tertinggi untuk mendapatkan kesempatan kuliah gratis, kompetisi beasiswa ini juga memberikan Beasiswa Free Dana Pembangunan, Beasiswa Free SDP2 dan Beasiswa UP3 yang nilainya lumayan besar. Merupakan kesempatan luar biasa karena pendaftaran untuk ikut kompetisi beasiswa ini gratis.

Lalu apa keuntungan atau benefit mengikuti kompetisi beasiswa ini?

Pertama, pendaftar memiliki kesempatan untuk meraih beasiswa kuliah di Kampus Telkom Purwokerto Tahun Akademik 2021/2022.

Kedua, semua peserta kompetisi ini akan mendapatkan tiket TryOut Premium dari Pahamify sebagai persiapan mengikuti ujian seleksi mandiri di Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

Ketiga, pemberian voucher diskon belajar di Pahamify kepada semua peserta kompetisi beasiswa.

Tak hanya itu, ada juga keuntungan keempat yakni siswa bisa mengikuti kompetisi ini dari rumah, tidak perlu datang ke kampus atau lokasi tertentu karena seleksi ujian dilaksanakan secara online.

Pendaftaran dapat dilakukan melalui link: https://ittp.link/KompetisiBeasiswa. Setelah mengisi form, pendaftar akan mendapatkan notifikasi mengenai jadwal dan tahapan kompetisi beasiswa.

Dari 11 program studi yang dibuka, yakni D3 Teknik Telekomunikasi, S1 Teknik Telekomunikasi, S1 Teknik Elektro, S1 Teknik Biomedis, S1 Teknik Informatika, S1 Software Engineering, S1 Sistem Informasi, S1 Sains Data, S1 Desain Komunikasi Visual, S1 Teknik Industri, S1 Teknik Logistik, pendaftar dapat memilih 3 program studi. Pendaftar pun tidak dibatasi hanya untuk siswa yang dari jurusan IPA saja, namun terbuka untuk semua jurusan: IPA, IPS, Agama, Bahasa, Teknik, atau Non Teknik.

Sebagai bagian dari Telkom Grup, Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP) menjalin Kerjasama dengan banyak pihak baik di lingkup nasional maupun internasional untuk memaksimalkan capaian belajar mahasiswanya, antara lain kerja sama dengan Hanbat National University di Korea untuk Credit Transfer dan program internasional, kemudian ada juga kerjasama dengan Industrial Technical Institute (Cambodia), Guangdong University of Finance & Economics (China), NIIT Antilles (Netherlands) mengenai program pengembangan dan sinergi perguruan tinggi, dan masih ada lagi beberapa mitra lainnya.

Sedangkan alumninya sudah tersebar di berbagai industri di Tanah Air, di antaranya Kementerian PPN/BAPPENAS, PT. Telekomunikasi Selular (Telkomsel), Dinas Komunikasi dan Informatika, PT. Mora Telematika Indonesia, PT. Bank Negara Indonesia, PT. Ericsson Indonesia, Indosat Mega Media, Biznet Networks, dan masih banyak lagi.

Informasi lengkap mengenai Kompetisi Beasiswa Pahamify >< ITTP ini dapat diulik lebih lanjut di laman resmi PMB IT Telkom Purwokerto atau kontak admin di 0812-2831-9222 (Prima) atau 0896-1406-2736 (Yova).

Bridging Technology for Humanity
Jl. D.I Panjaitan No. 128 Purwokerto 53147, Jawa Tengah – Indonesia

Kontak Kami

Copyright©2023 All Rights Reserved By PMB Institut Teknologi Telkom Purwokerto