fbpx
digital campus
[maxmegamenu location=primary]

KUASAI TEKNOLOGI

Kita tidak lagi hidup di zaman batu gaes…. jadi yang harus kalian pahami adalah saat ini hidup kita dipenuhi dengan berbagai penciptaan dan penggunaan teknologi yang terus berkembang dari waktu ke waktu.

Jangan lagi melihat ke belakang, lihat dunia ke depan yang penuh dengan tantangan dan geliat kemajuan. Jangan sampai teknologi justru menyiksa hidup kalian, jangan sampai kemajuan ini menyesakkan perjalanan kalian. Kalau kalian tidak mau tersiksa dengan perkembangan teknologi ini, maka bersiaplah menghadapi teknologi tersebut, sesuaikan diri kalian, ikuti perkembangannya. Pelajari teknologi, kuasai teknologi untuk kesejahteraan hidup di masa depan.

Jangan melawan arus karena justru kalian akan kesulitan sendiri, kalian akan justru tersiksa karena perkembangan teknologi ini sudah menjadi sebuah keniscayaan dan kecenderungan zaman. Teknologi ini memudahkan aktivitas manusia, mendorong terciptanya efektivitas kegiatan manusia. Segalanya dapat kita lakukan secara mudah dan instan: berkomunikasi dengan mudah, kirim foto secara instan, kirim dokumen secara real time, pesan tiket secara online, bahkan belanja pun cukup dengan klik saja. Serba mudah bukan?

Pertanyaannya, siapa yang meraup keuntungan dari semua teknologi tersebut? Yang jelas dan pasti adalah pembuat dan atau pemilik teknologi atau aplikasi tersebut. Di sinilah kreativitas dan teknologi terpadukan menjadi mesin pencetak uang. Teknologi yang diciptakan memudahkan sebuah transaksi, memudahkan komunikasi, sekaligus memudahkan mendapatkan uang, penghasilan. Mau?

Makanya, yuk belajar teknologi, kuasai teknologi sejak sekarang. Kemajuan sebuah negara salah satunya dilihat dari seberapa baik perkembangan dan penggunaan teknologi di negara tersebut. Namun ingat, bahwa kerusakan negara atau generasi juga salah satunya karena teknologi. Untuk itu, harus bijak dan proporsional dalam menggunakan teknologi.

Terbanglah tinggi dengan teknologi, kuasai dunia dengan teknologi, genggamlah masa depan dengan teknologi.

Salam ITTP

Digital Campus for Digital Future

Penerimaan Mahasiswa Baru © 2018 All Rights Reserved